Posts

Showing posts from May, 2010

Teks pidato REKONSTRUKSI SPIRIT ISLAMIYAH PRA-LEGALISASI AFTA (Association Free Trade of ASIAN Nations)

Dimulainya industrialisasi Madura dengan pembukaan Jembatan Suramadu baru-baru ini membuka ruang artikulasi lebih luas bagi gerakan Islam ideologis. Sebagaimana umum diketahui, industrialisasi Madura menimbulkan kekhawatiran masyarakat akan proses demoralisasi dan deislamisasi. Ketika para pemimpin masyarakat Madura masih intens membahas jawaban-jawaban atas kekhawatiran ini, sejumlah kalangan sudah menyerukan formalisasi syariat. Eksperimen Kabupaten Pamekasan dengan Perda Syariat Islam yang proses dan hasilnya kurang menggembirakan rupanya tidak cukup menjadi pelajaran. Apalagi, sempat muncul rumor tak sedap pasca dibangunnya jembatan Suramadu. Pasalnya, lokalisasi PSK di Surabaya akan dipindahkan atau diletakkan di pulau-pulau terpencil Madura. Alamak, inikah industrialisasi yang menjanjikan kemodernan itu? Hanya satu kata: Jaga dan Selamatkan Madura yang Islami. Masyarakat Madura dan semua perangkat yang ada di dalamnya : para pemegang tampuk Pemerintahan (Legislatif dan Yudik